Menghadapi Pilgub Sultra 2024, Tina-Ihsan Mendapat Dukungan dari Relawan Tangguh di Butur
Foto: Musrawan, S.Pd., Ketua Relawan Tangguh (Tengah) bersama dua orang rekannya/Sangfajarnews. |
KENDARI, SANGFAJARNEWS.COM - Dukungan Terus Mengalir, Relawan Tangguh siap memenangkan Hj. Tina Nur Alam dan LM. Ihsan Taufik Ridwan di Kabupaten Buton Utara (Butur) sebagai Pasangan Calon Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) di 27 November 2024 nantinya.
Pernyataan dukungan terhadap Tina-Ihsan tersebut dilontarkan oleh Ketua Relawan Tangguh Musrawan, S.Pd yang juga merupakan Ketua DPD Partai Ummat Butur.
"Saya selaku Ketua DPD Partai Ummat Butur siap bergerak bersama Relawan Tangguh Se-Butur untuk memenangkan Ibu Hj.Tina Nur Alam dan L.M. Ihsan Taufik Ridwan sebagai Pasangan Calon Gubernur Sultra di Kapaten Buton Utara," ujar Musrawan saat ditemui oleh jurnalis sekitarSULTRA.com, Selasa (15/10/2024).
Kata Musrawan, Relawan Tangguh yang dipimpinnya telah terorganisir dengan baik untuk memenangkan Tina-Ihsan yang bergerak di 6 Kecamatan 90 Desa dan Kelurahan se-Kabupaten Butur.
"Kami telah teroganisir dengan baik untuk siap bergerak di 6 Kecamatan 90 Desa dan Keluarahan se-Kabupaten Butur dan kami sangat yakin bisa menangakan pasangan Cagub Wagub Tina-Ihsan di Kabupaten Buton Utara," sambung Musrawan.
Musrawan juga mengatakan bahwa dirinya bersama Relawan Tangguh yang dipimpinanya telah bergerak untuk memenangkan Tina-Ihsan sebagai Pasangan Calon Gubernur Sultra di Kabupaten Butur.
"Tim Hj tina Nur Alam dan Ihsan Taufik Ridwan di Butur berlapis jadi besar keyakinan kami calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra ini menang di Butur dan Relawan Tangguh Butur selalu akan membersamai pergerakan Tim Ibu Tina-Ihsan sampai menang," tandas Musrawan.***
Laporan: Adhar.
Editor : Adhar.